EXTERNAL EVENTS
Economics Summit
Economic summit merupakan pertemuan dan konferensi himpunan Ilmu Ekonomi di Indonesia. Inisiator acara ini adalah IPB, UNAIR, UI, UGM, UNDIP, UB, UNPAR, dan UNPAD. Rancangan acara ini terdiri atas sharing himpunan, konferensi, dan pembuatan kajian.
​
Tanggal pelaksanaan: Oktober 2024
Campus National Networking
Kegiatan berupa kunjungan dari dan/atau ke himpunan ilmu ekonomi universitas lain di dalam negeri. Kunjungan bersifat informal dan ditujukan untuk memperluas jaringan dan sharing antar organisasi.
​
Tanggal pelaksanaan: 26 April 2024, 15 Juni 2024, dan November 2024
Campus International Networking
Kegiatan berupa kunjungan ke organisasi kemahasiswaan universitas lain di luar negeri. Kunjungan ini bersifat informal dan ditujukan untuk memperluas jaringan, sharing antar organisasi, serta menjadi tolak ukur output-output Kanopi FEB UI.
​
Tanggal pelaksanaan: Agustus, November 2024
Kanopi Career Week
Kanopi Career Week bertujuan untuk membantu mahasiswa Ilmu Ekonomi dalam memahami dunia kerja secara lebih mendalam dengan mengadakan talkshow/seminar dan company visit sehingga mahasiswa Ilmu Ekonomi dapat memilih tempat kerja yang tepat sesuai minat dan kemampuan masing-masing.
​
Tanggal pelaksanaan: September 2024
Kanopi Company Visit
Kunjungan studi untuk mahasiswa ilmu ekonomi ke perusahaan atau institusi ekonomi dari sektor yang berbeda yang bertujuan mengenalkan prospek mahasiswa ilmu ekonomi di masa depan.
​
Tanggal pelaksanaan: Juni 2024